53,23 Persen Anak Muda Jabodetabek Akan Golput

53,23 Persen Anak Muda Jabodetabek Akan Golput - Lebih dari separuh kaum muda di Jabodetabek tidak tertarik ikut pemilihan umum (pemilu) legislatif. Hal ini terungkap dalam penelitian Universitas Siswa Bangsa Internasional (USBI) terhadap lebih dari seribu responden. 

Head of School of Management Universitas Siswa Bangsa Internasional (USBI), Dr. M. Gunawan Alif menjelaskan, survei ini melibatkan 1.039 pelajar dan mahasiswa di Jabodetabek sebagai responden. Hasil penelitian memperlihatkan, dari sejumlah masalah yang menurut responden penting untuk dipikirkan dan dipecahkan oleh partai politik (parpol) yang memiliki wakil-wakil di DPR, hanya sebagian kecil yang telah mereka lakukan. 

Ilustrasi: okezone

"Sebagian besar responden menganggap, parpol tidak melakukan apa pun terhadap kedelapan topik permasalahan yang mereka anggap penting," ujar Gunawan dalam media briefing Political Marketing Outlook, di Auditorium Universitas Siswa Bangsa Internasional (USBI), Jakarta, Jumat (4/4/2014).

Gunawan, membeberkan, responden penelitian mereka menyatakan bahwa parpol tidak memperlihatkan upaya-upaya mengatasi permasalahan ekonomi (24,46 persen), tidak mengatasi masalah politik (43,62 persen), tidak memperbaiki masalah hukum (47,43 persen) dan tidak memperbaiki masalah-masalah sosial (45,72 persen).

Responden juga menilai, parpol tidak berusaha mengatasi masalah-masalah keamanan (50,53 persen), tidak berupaya memperbaiki pendidikan (47,37 persen), tidak berusaha meningkatkan kemampuan teknologi (54,55 persen) dan tidak peduli terhadap masalah-masalah kebudayaan (46 persen).

"Mahasiswa juga memberikan pendapat terhadap partai-partai yang menurut mereka cukup memberikan perhatian terhadap kedelapan permasalahan tersebut," imbuhnya. 

Berdasarkan semua alasan tersebut, para responden juga diminta menyebutkan parpol apa yang kelak akan dipilihnya dalam pemilu legislatif mendatang. 

"Ternyata 53,23 persen di antara mereka menyatakan tidak akan memilih siapa pun dalam pemilu legislatif mendatang," tuturnya.
sumber : okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar